Rabu, 01 November 2023

Festival Hantu Lapar


Apa itu Festival Hantu Lapar? 


Festival Hantu Lapar dirayakan di Cina setiap malam ke-15 bulan ketujuh dalam kalender Cina. Festival ini diperingati sebagai hari saat para hantu, setan, arwah, jin dan sebangsanya berkeliaran termasuk para nenek moyang. di tahun 2024, festival ini akan dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2024 yang akan berlangsung hingga 30 Agustus 2024.




Bagaimana cara masyarakat Cina memperingati Festival Hantu Lapar?


Masyarakat Cina mengosongkan satu kursi di meja makan rumahnya untuk memberi makan kepada para hantu. Selain itu, mereka juga membakar uang kertas, mengapungkan lentera berbentuk bunga teratai di sungai atau danau, mempersembahkan makanan tradisional yang pada umumnya jenis vegetarian, membakar emas, membakar baju dan benda berharga lainnya sebagai bentuk persembahan kepada nenek moyang. Melalui persembahan seperti ini maka diharapkan para arwah tidak akan mengganggu dunia manusia.



Festival Hantu Lapar masih sering dirayakan di negara-negara asia timur dan tenggara seperti di Singapur, Indonesia, Malaysia, Jepang, Taiwan, Vietnam, Kambodia, Laos, Sri Lanka, Thailand, dan India.


Ada beberapa pantangan yang dihindari selama Festival Hantu Lapar seperti dilarang mengenakan pakaian dengan nama sendiri, tidak boleh menepuk orang di bahu, tidak boleh bersiul, anak-anak dan orang tua tidak bisa keluar rumah saat malam hari.


Sumber:

terselubung51

wikipedia

yourchineseastrology