Kamis, 25 November 2010

Arti Golongan Darah



Golongan darah A
  1. Biasanya orang yang bergolongan darah A ini berkepala dingin, serius, sabar dan kalem atau cool, bahasa kerennya.
  2. Orang yang bergolongan darah A ini mempunyai karakter yang tegas, bisa di andalkan dan dipercaya namun keras kepala.
  3. Sebelum melakukan sesuatu mereka memikirkannya terlebih dahulu. Dan merencanakan segala sesuatunya secara matang. Mereka mengerjakan segalanya dengan sungguh-sungguh dan secara konsisten.
  4. Mereka berusaha membuat diri mereka se wajar dan ideal mungkin.
  5. Mereke bisa kelihatan menyendiri dan jauh dari orang-orang.
  6. mereka mencoba menekan perasaan mereka dan karena sering melakukannya mereka terlihat tegar. Meskipun sebenarnya mereka mempunya sisi yang lembek seperti gugup dan lain sebagainya.
  7. Mereka cenderung keras terhadap orang-orang yang tidak sependapat. Makanya mereka cenderung berada di sekitar orang-orang yang ber’temperamen’ sama.
Golongan darah B
  1. Orang yang bergolongan darah B ini cenderung penasaran dan tertarik terhadap segalanya.
  2. Mereka juga cenderung mempunyai terlalu banyak kegemaran dan hobby. Kalau sedang suka dengan sesuatu biasanya mereka menggebu-gebu namun cepat juga bosan.
  3. Tapi biasanya mereka bisa memilih mana yang lebih penting dari sekian banyak hal yang di kerjakannya.
  4. Mereka cenderung ingin menjadi nomor satu dalam berbagai hal ketimbang hanya dianggap rata-rata. Dan biasanya mereka cenderung melalaikan sesuatu jika terfokus dengan kesibukan yang lain. Dengan kata lain, mereka tidak bisa mengerjakan sesuatu secara berbarengan.
  5. Mereka dari luar terlihat cemerlang, riang, bersemangat dan antusias. Namun sebenarnya hal itu semua sama sekali berbeda dengan yang ada didalam diri mereka.
  6. Mereka bisa dikatakan sebagai orang yang tidak ingin bergaul dengan banyak orang.
Golongan darah O
  1. Orang yang bergolongan darah O, mereka ini biasanya berperan dalam menciptakan gairah untuk suatu grup. Dan berperan dalam menciptakan suatu keharmonisan diantara para anggota grup tersebut.
  2. Figur mereka terlihat sebagai orang yang menerima dan melaksakan sesuatu dengan tenang. Mereka pandai menutupi sesuatu sehingga mereka kelihatan selalu riang, damai dan tidak punya masalah sama sekali. Tapi kalau tidak tahan, mereka pasti akan mencari tempat atau orang untuk curhat (tempat mengadu).
  3. Mereka biasanya pemurah (baik hati), senang berbuat kebajikan. Mereka dermawan dan tidak segan-segan mengeluarkan uang untuk orang lain.
  4. Mereka biasanya di cintai oleh semua orang, “loved by all”. Tapi mereka sebenarnya keras kepala juga, dan secara rahasia mempunyai pendapatnya sendiri tentang berbagai hal.
  5. Dilain pihak, mereka sangat fleksibel dan sangat mudah menerima hal-hal yang baru.
  6. Mereka cenderung mudah di pengaruhi oleh orang lain dan oleh apa yang mereka lihat dari TV.
  7. Mereka terlihat berkepala dingin dan terpercaya tapi mereka sering tergelincir dan membuat kesalahan yang besar karena kurang berhati-hati. Tapi hal itu yang menyebabkan orang yang bergolongan darah O ini di cintai.
Golongan darah AB
  1. Orang yang bergolongan darah AB ini mempunyai perasaan yang sensitif, lembut.
  2. Mereka penuh perhatian dengan perasaan orang lain dan selalu menghadapi orang lain dengan kepedulian serta kehati-hatian.
  3. Disamping itu mereka keras dengan diri mereka sendiri juga dengan orang-orang yang dekat dengannya.
  4. Mereka jadi cenderung kelihatan mempunyai dua kepribadian.
  5. Mereka sering menjadi orang yang sentimen dan memikirkan sesuatu terlalu dalam.
  6. Mereka mempunyai banyak teman, tapi mereka membutuhkan waktu untuk menyendiri untuk memikirkan persoalan-persoalan mereka.


Sumber: http://wong168.wordpress.com/2009/09/02/character-based-on-blood-type/

Jumat, 12 November 2010

Karakter Pria Berdasarkan Zodiaknya



Percaya atau tidak tetapi karakter seseorang dikatakan berhubungan dengan zodiak mereka. Mari kita intip seperti apa karakter dari pria berdasarkan zodiak mereka.

Aries
Pria Aries adalah tipikal pria yang senang menunjukkan kelaki-lakiannya. Ia suka memamerkan kekuatannya, keberanian, dan kemampuan leadership-nya. Sifat alaminya memang penuh gairah, namun punya temperamen yang juga mudah tersulut. Bila tak mau ia "meledak-ledak", berikan waktu dan ruang baginya untuk mendinginkan kepala, sampai ia siap untuk kembali bersenang-senang dengan Anda.

Taurus
Kalem dan stabil, begitu karakter pria Taurus. Tak heran, mereka terbiasa menjalani sesuatu yang sudah jadi rutinitas. Sifatnya sangat bersahaja, dan ia akan sangat menghargai upaya Anda memasakkan makanan untuknya. Pria Taurus tergolong tradisional, sehingga tidak suka membuat terlalu banyak perubahan dalam sekali waktu. Tetapi jika ia melakukannya dengan caranya sendiri, ia bisa mengubah pikirannya.

Gemini
Gemini memang dikenal senang berbicara, bahkan seringkali jadi cerewet. Pria Gemini punya rasa ingin tahu yang tinggi, dan selalu ingin memelajari sesuatu yang baru. Ia akan sangat menghargai perempuan yang bisa memberinya bahan pemikiran. Ia juga paling tidak bisa diminta diam di satu tempat. Jadi daripada memintanya selalu menemani Anda di rumah, lebih baik Anda yang menemaninya kemana-mana.

Cancer

Pria Cancer punya koneksi yang dalam dengan sisi femininnya. Bagaimana maksudnya? Ia senang membuat Anda merasa seperti di rumah sendiri, dan tak ragu untuk memasak sesuatu untuk Anda. Ia mudah berbagi perasaan, dan memiliki pendekatan imajinatif terhadap kehidupan. Pria Cancer juga sering moody. Namun jika ia punya cukup waktu untuk memproses emosinya, ia bisa cepat melupakannya.

Leo
Jika ingin bersenang-senang, carilah pria Leo. Mereka menyukai acara kumpul-kumpul, dan memiliki pendekatan yang santai mengenai kehidupan dan cinta. Mereka sangat romantis, dan senang menghujani Anda dengan perhatian. Mereka bisa menuntut seluruh perhatian Anda, dan ingin tetap diperhatikan juga. Karena itu, sejak awal buatlah batasan tentang perhatian yang ingin Anda terima.

Virgo
Pria Virgo adalah tipikal pria konservatif yang senang melayani. Mereka tahu apa yang harus dilakukan untuk memastikan segala sesuatu berjalan dengan baik. Mereka juga menyukai kebersihan, sehingga ia mau membereskan pakaian atau kaus kaki kotornya sendiri. Jangan heran juga kalau ia memperlakukan toiletnya dengan rapi. Ketika mereka mulai mengkritik atau mengecam sana-sini, bantu mereka untuk lebih santai.

Libra
Pria Libra selalu berorientasi untuk membangun hubungan, dan ia tahu apa yang harus dilakukan untuk mempertahankannya. Mereka tergolong romantis, dan akan selalu membuat pasangannya merasa cantik dan istimewa. Bila Anda mau berupaya untuk membuatnya merasa hebat dan spesial, ia pun akan sangat menghargai Anda. Sayangnya, karena ia cenderung menghindari konflik, kadang-kadang akan sulit mengetahui apa yang dirasakannya. Beri tempat baginya untuk mengekspresikan pikiran-pikirannya, untuk mencegah terjadinya sesuatu yang mengejutkan Anda.

Scorpio
Anda senang memendam perasaan atau pikiran? Jangan harap Anda bisa terus tenggelam dalam kebiasaan ini, karena pria Scorpio punya hasrat membara untuk memahami perasaan pasangannya yang terdalam. Ia sangat bergairah dengan hidupnya, dan senang mengeksplorasi misteri dalam kehidupan. Si Scorpio juga memiliki kecenderungan untuk mudah cemburu.

Sagitarius
Mereka senang menikmati hidup, dan terkesan tidak ada yang perlu dipikirkan sama sekali. Selera humornya bisa diandalkan, dan dia senang ketika berhasil membuat Anda tertawa. Pria Sagitarius senang melakukan hal-hal yang adventurous, jadi jangan kaget bila ia akan sering mengajak Anda jalan-jalan tanpa memberitahu tujuannya. Meskipun ia cenderung mengelak dari komitmen, jika diberi cukup banyak kebebasan ia juga bisa menemukan kesenangan dalam hubungan yang stabil.

Capricornus
Pria Capricornus tergolong stabil, dan berorientasi pada komitmen. Masa depan, bagi mereka, harus selalu direncanakan, dan mereka selalu memiliki tujuan. Karena itu Anda yang memiliki pasangan Capricornus biasanya akan merasa aman. Si Capricornus juga selalu mengatakan sesuatu apa adanya, jadi jangan berharap ada kejutan darinya. Karena ia bisa menjadi sangat serius, coba imbangi dengan keceriaan Anda.

Aquarius
Si Aquarius selalu bereksperimen dengan hidupnya. Sebagai orang yang peduli pada masalah kemanusiaan, ia tertarik untuk mengenal karakter manusia, dan senang berkumpul bersama teman-teman atau rekan kerjanya. Orang lain senang bila ada si Aquarius ini, karena ia selalu punya sesuatu yang unik untuk diceritakan. Anda tak perlu tersinggung jika ia sering seperti tidak mendengarkan bila Anda berbicara. Mungkin ia sedang memikirkan eksperimen lain yang bisa dilakukannya.

Pisces
Pria Pisces memiliki sifat yang simpatik dan imajinatif. Mereka sensitif dengan perasaan pasangannya, dan ketika Anda sedang down, ia akan melakukan apa saja untuk membuat Anda merasa lebih baik. Sifat alaminya yang artistik membuatnya selalu menemukan pendekatan yang kreatif mengenai kehidupan. Memang ada kalanya si Pisces menjadi sangat moody. Kalau sudah begini, jangan diambil hati. Menjauh sajalah sampai mood-nya berganti baik.
Sumber : http://female.kompas.com/read/xml/2010/11/10/14580395/yang.bikin.pria.unik.sesuai.zodiaknya

Sabtu, 06 November 2010

Internet di Mata Orang Indonesia



Indonesia termasuk negara berkembang yang tidak jauh kehidupannya dari akses internet. Setiap detik dipastikan ada makhluk yang online entah via mobile phone, laptop, komputer, dan lain-lain.. Nah, ada beberapa fakta yang berhasil saya dapat untuk kegiatan yang satu ini.

1. Satu dari tiga orang penduduk perkotaan di Indonesia mengakses internet dalam satu bulan terakhir. Ini membuktikan bahwa internet memang suda menjadi raja dalam aktivitas penduduk Indonesia.

2. Penetrasi internet pada segmen penduduk usia 15-29 tahun paling tinggi dibandingkan segmen usia lain dengan persentase sebesar 64 persen. Diikuti usia 20-24 tahun sebesar 42 persen. Berikutnya usia 25-29 tahun sebesar 28 persen, kemudian usia 30-34 tahun sebesar 16 persen, usia 40-44 tahun sebesar 12 persen, dan usia 45-50 tahun sebesar 5 persen.

3. Pengguna internet tidak hanya di kota besar, tetapi juga menyebar di kota-kota kecil. Jangan berpikir bahwa kota kecil tidak memiliki internet. Hingga saat ini jaringan internet sudah masuk ke beberapa pelosok.

4. Warung internet (warnet) paling sering digunakan mengakses internet, 83 persen dari pengguna online menggunakan warnet dalam satu bulan terakhir. Disusul akses dari handphone, PDA, dan perangkat mobile lain sebesar 22 persen, dari kantor 19 persen, dari sekolah 17 persen, dan dari rumah 16 persen.

5. Enam dari 10 pengguna internet mengunjungi situs jaringan sosial(social network) setiap bulan.

6. Sebanyak 28 persen masyarakat perkotaan mengakses internet dalam satu bulan terakhir. 6 persen mengakses internet tiap hari.

7. Penggunaan internet yang tinggi tidak hanya didominasi Jakarta, tetapi juga merata di banyak kota lain.

8. Aktivitas internet paling sering digunakan bukan untuk membuka berita online atau bertransaksi, melainkan untuk membuka email berbasis web sebesar 59 persen, instant messenger 58 persen, membuka situs jaringan sosial 58 persen, mesin pencari 56 persen, membaca berita online 47 persen. Setelah itu baru untuk keperluan lain. Untuk membuka internet banking hanya 5 persen. Untuk transaksi online? Masuk urutan terakhir, cuma 3 persen.

9. Yahoo! adalah layanan email berbasis web paling dominan, sedangkan Google dominan untuk mesin pencari.

10. Situs jaringan sosial masih merajai. Sebanyak 58 persen mengakses situs jaringan sosial.
Contoh : Facebook, Twitter, Friendster, dan lain-lain.


Sumber : http://www.taukahkamu.com/2010/11/10-fakta-perilaku-dan-kebiasaan.html